Rabu, 16 Februari 2011

Obat Maag



Amerika Serikat (27 Mei.'10). Obat maag yang tergolong ke dalam kelas penghambat pompa proton (proton pump inhibitor/PPI) ternyata dapat menyebabkan meningkatnya risiko patah tulang pada pinggul, pergelangan tangan, dan juga tulang belakang. Obat yang tergolong penghambat pompa proton meliputi omeprazol, lansoprazol, serta pantoprazol.
FDA, lembaga pengawas obat dan makanan di Amerika Serikat, mengemukakan bahwa terdapat hasil penelitian yang membuktikan bahwa terdapat peningkatan risiko patah tulang pada pasien yang mengkonsumsi obat maag jenis penghambat pompa proton. Risiko patah tulang terjadi pada pasien yang menggunakan obat ini selama lebih dari setahun, atau pada pasien yang menggunakannya dalam dosis tinggi.
Joyce Korvick, wakil direktur keamanan pada Divisi Produk Gastroenterologi FDA, mengatakan bahwa produk penghambat pompa proton ini digunakan oleh banyak orang, sehingga publik harus waspada akan efek samping ini. Dia juga menambahkan bahwa evaluasi terhadap dosis dan durasi terapi obat hendaknya menjadi hal penting yang harus dilakukan ketika dokter meresepkan obat-obatan jenis ini.

Tidak ada komentar: